Selasa, 28 April 2020

Beberapa Game Populer dari Beberapa Konsol game

Seperti yang kita ketahui dari kalangan anak kecil hingga orang tua pasti mengetahui apa itu game, dan mungkin juga pernah bermain game sekedar untuk melespankan stress atau memang hobi bermain game. Jadi disini ada beberapa game populer dari beberapa konsol, dan berikut adalah gamenya


A. Dari PS 4 

1. Grand Theft Auto



Untuk para gamers, GTA merupakan suatu permainan yang tidak asing lagi. Dengan latar petulangan yang menyelesaikan misi-misi di sebuah kota. Dan yang menjadikannya hebatnya adalah kita dapat melakukan apa saja  saat menyelesaikan tugas, dari mulai naik pesawat, naik mobil, dan sampai naik tank pun bisa. Pada Ps 4 permainan ini dikemas lebih menarik dengan visual yang bagus serta satting tempatnya begitu detail. Hal tersebut membuat siapa yang memainkannya akan betah berlama-lama dengannya. Tak heran apabila Grand Theft Auto dapat dikatakan sebagai game paling populer di PS4.

2. Call Of Duty



Call Of Duty ini menyuguhkan permainan yang bisa dibilang sangat seru. Ceritanya menjadikan kita seorang prajurit yang diberikan misi tapi dalam menyelesaikannya kita harus melawan banyak rintangan. Berlatarkan perang menjadikan orang yang memaikannya akan mengalami keseruan yang luar biasa, ditambah kita akan merasakan bagaimana berada dalam medan perang . Selain ceritanya, game paling populer di Ps 4 ini juga menyugahkan grafik yang bagus, persenjataan moderen dan tentunya misi menatang. Jadi tidak heran kalau game ini sangat diburu untuk dimainkan.

3. FIFA 18




Sepak bola tentu merupakan olahraga yang disukai banyak orang di dunia. Setiap sudut daerah di bumi pasti ada orang bermain olahraga ini. Jadi tidak heran apabila FIFA 18 menjadi game paling populer di Ps 4. Memainkannya seolah kita diajak untuk menjadi pelatih suatu tim, dengan melakukan penyusunan pemain sampai mengatur startegi. Dan yang lebih hebatnya lagi grafik yang ditawarkan tentu sangat bagus dengan wajah setiap pemainnya menyerupai asli. FIFA 18 akan lebih seru ketika dimainkan bersama teman, karena persaingan untuk memenangkannya menjadi suatu adrenalin yang sangat hebat.


B. Pada Xbox

1. Forza Horizon 4


Tidak lengkap rasanya jika tidak memasukkan game Forza ke dalam daftar game Xbox One terbaik. Salah satu judul terbaiknya yaitu Forza Horizon 4 membawa kembali semua yang disukai penggemar dari seri Forza, seperti lokasi yang dipenuhi dengan pemandangan menakjubkan yang memanjakan mata. Selain itu, terdapat Showcase Events untuk sensasi balapan yang lebih padat dan imersif. Forza Horizon 4 juga termasuk ke dalam game dengan dukungan Xbox One X enhanced, untuk peningkatan visual dan resolusi yang jauh lebih kaya dari biasanya.

2. Sunset Overdrive



Dikenal dengan seri Ratchet And Clank yang fenomenal, Insomniac Games kembali menghibur gamer dengan game open-world baru yang penuh warna berjudul Sunset Overdrive. Pada game ini, pemain bisa meluncur di hampir setiap sisi bangunan, sembari menyapu bersih segerombolan musuh berupa mutan dan robot yang datang menyerang. Sama seperti seri Ratchet And Clank, Sunset Overdrive juga memiliki beragam senjata unik nan nyeleneh seperti bola bowling, kembang api dan boneka beruang Teddy yang bisa meledak.


C. Pada Nintendo switch

1. Mario Kart 8 Deluxe


Mario Kart 8 Deluxe memungkinkan pemain untuk sekali lagi, memacu kendaraan balap mereka menggunakan karakter ikonik dari seri Mario. Pada game ini, pemain memiliki 32 track yang tersebar di delapan kompetisi dan delapan arena bertempur baru yang tidak muncul di Mario Kart 8 versi orisinal untuk Wii U. Berkat gameplay yang menyenangkan dan visual yang memikat, Mario Kart 8 Deluxe berakhir menjadi game Switch terlaris sepanjang masa.

2. The Legend Of Zelda: Breath Of The Wild

Berlatar waktu di akhir timeline seri Zelda, Link diceritakan terbangun dari tidur panjang untuk mengalahkan Calamity Ganon yang berencana ingin menggulingkan kerajaan Hyrule.
Dengan visual memanjakan mata yang memaksimalkan potensi dari Switch, mudah bagi para kritikus maupun penggemar seri untuk jatuh cinta dengan game ini. Breath Of The Wild menawarkan dunia terbuka yang fantastis, gameplay imersif dan cerita yang sulit untuk dilupakan.


D. Pada PC

1. DOTA 2




Dota 2 adalah game bergenre MOBA, dan merupakan sekuel dari Defense of the Ancients mod pada Warcraft 3. layaknya game MOBA pada umumnya Dota 2 dimainkan oleh dua tim yang beranggotakan 5 orang. Tugas mu sendiri adalah menghancurkan markas lawan, dengan meningkatkan level, mengumpulkan gold, dan membeli berbagai jenis item, guna memenangakan pertempuran dengan tim lawan.  Game ini sendiri wajib kalian mainkan selain karena gratis, Dota 2 menawarkan sebuah permainan kompetitif dan bukan hanya sekedar game, karena menawarakan kesempatan menjadi pro player lewat turnamen-turnamen besar yang Dota 2 miliki.

2. Counter Strike Global Offensive




Sepertinya game yang satu wajib dimainkan oleh semua penikmat game PC online,  karena selain game yang satu ini sempat merajai warnet-warnet di Indonesia , Counter Strike sendiri sering dijadikan sebagai standar untuk game-game shooter sejenis dipasaran dan menjadi salah satu game yang memliki kompetisi professional. Secara popularitas sepertinya game bestuan Valve ini  tidak perlu diragukan lagi, dimana secara gameplay kamu akan dibawa kedalam mode first person yang akan dibagi kedalam dua tim. Tim tersebut terdiri dari Teroris dan Anti Teroris dimana setiap tim akan bergantian selama permainan berlangsung. Pemenang sendiri ditentukan jika kalian berhasil membunuh semua anggota tim lawan atau menyelesaikan misi seperti menyelamatakn hostage ataupun menjinakan bom.


source
https://gamebrott.com/20-game-online-terbaik-pc-yang-siap-kamu-buat-mabar-sekarang-juga
https://www.idntimes.com/tech/games/arifgunawan/game-nintendo-switch-paling-laris-1/7

https://www.boombastis.com/5-game-paling-populer-di-ps-4-yang-membuatmu-ketagihan-memainkannya/137241

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Teori Komputasi dan Implementasinya di Berbagai Bidang

Pengertian Komputasi   Komputasi dapat digambarkan sebagai suatu cara dalam memecahkan suatu persoalan atau masalah dari data input deng...